Sejenak Melangkah ke BPTP


Alpukat Hawaii




Sudah menjadi kebiasaan emak-emak zaman now, begitu urusan domestik selesai, hal pertama yang dilakukan langsung pegang hp. Chit chat di beberapa grup WA. Sesekali intip-intip facebook. Dan tak lupa juga untuk memantau pengunjung blog.

Nah...pagi tadi  saat buka grup WA emak-emak ME Coke Central Java, dapat info dari mbak @Sri Tugiyarti a.k.a bu TW tentang Pameran Inoasi Pertanian di BPTP Jateng.

Saat tanggal tua begini, apalagi yang bisa membuat hati emak girang selain info refreshing gratis...hehehe.

Okelah...mumpung pak bojo dinas malam jadi punya waktu untuk menemaniku, yang sekaligus berperan sebagai driver gojek, photographer, dan bodyguard tentunya.

“PAMERAN INOVASI PERTANIAN PEKARANGAN DAN BAZAR BIBIT BUAH TROPIKA UNGGUL” demikian judul lengkap acara yang digelar dari tanggal 14 sampai 16 Desember 2017, bertempat di BPTP Jawa Tengah Jl. Soekarno-Hatta no.10 km 26 Bergas.

Dari beberapa stan yang turut serta memeriahkan acara tersebut, ada 3 stan yang menarik perhatianku.

Stan Kelompok Tani Ngudi Rahayu 2. Di stan ini tersedia berbagai jenis bibit alpukat unggulan, seperti alpukat Hawaii – yang berat buahnya bisa mencapai 2kg/buah-, alpukat KalUng (singkatan dari KALibening UNGgul), ada juga alpukat mentega yang terkenal pulen dan gurih.
Selain bibit alpukat, stan ini juga menjual buah alpukatnya. Satu kilo alpukat Hawaii atau Kalung dibandrol dengan harga Rp 30.000. Sementara untuk harga bibit alpukatnya bervariasi, mulai 30ribu rupiah hingga kisaran di atas 1 juta rupiah.

Di sebelah stan Kelompok Tani Ngudi Rahayu 2 terdapat stan bibit durian. Namun yang menarik perhatianku justru stan yang PETANI HAFARA yang berada persis di sebelah stan bibit durian.
Di PETANI HAFARA kita bisa menemui berbagai macam bibit tanaman langka. Ada bibit Lengkeng merah setinggi 70cm yang dibandrol dengan harga 90ribu rupiah. Selain itu juga terdapat beberapa jenis cerry, seperti Cerry Vietnam yang buahnya menyerupai ceremai, juga ada Cerry Handy yang buahnya merah merona.

Dari keluarga sawo-sawoan terdapat bibit Mamae Sapote (sawo raksasa) yang besar buahnya bisa mencapai 2kg/biji. Bibit Mamae Sapote setinggi 50cm dibandrol dengan harga Rp 600.000. Selain itu juga ada Black Sapote dan Abiu (Sawo Australi).

Bibit Jaboticaba atau yang biasa kita kenal dengan istilah Anggur Pohon atau Anggur Brazil dijual dengan kisaran harga 30ribu hingga 1 juta rupiah.

Stan Petani Harafa


Berada di stan PETANI HAFARA membuat tensi darahku sedikit naik, kolesterol bergejolak, dan asam lambung bergelung-gelung. Maklum...dompet kosong, sementara godaan di depan mata begitu memprovokasi.

Okelah kalau begitu, untuk menurunkan tensi kita lanjut ke stan berikutnya, stan BPTP. Di sini terpajanglah berbagai contoh buah-buahan yang sedang dibudidayakan oleh pihak BPTP.

Beberapa jenis mangga dengan tampilan yang sangat menggiurkan di display di meja depan. Mulai dari Mangga Alpukat yang sedang naik daun, juga ada Mangga Pisang nan harum, Garifta merah dengan rona merahnya nan menantang, Garifta orange yang menawan, Garifta kuning nan anggun, serta mangga Manalagi yang kalem namun menghanyutkan.

Buah Squish




Display aneka mangga


Selain itu juga ada display buah Squish, Cabe Jalapeno, Alpukat Kendil, dan beberapa varian kentang.  
















Buah-buahan di atas hanya untuk display, tidak dijual. Namun jangan khawatir, walau pengunjung tidak bisa membeli buahnya, tapi kita bisa membeli bibit pohonnya lho. Karena di stan BPTP ini juga dijual berbagai macam bibit pohon.

Selain ketiga stan di atas, masih ada beberapa stan lainnya. Diantaranya ada yang menjual hasil-hasil pertanian baik hasil mentah maupun hasil olahan. Juga ada stan kopi kelir, stan hidroponik, dan beberapa stan lain.

Namun sangat disayangkan, event bagus yang serba gratis ini (parkir dan masuk gratis) sangat minim pengunjung. Beberapa tenda yang disediakan untuk peserta juga terlihat kosong. Hal ini mungkin disebabkan kurangnya promosi dari pihak penyelenggara.

Beberapa stan terlihat kosong


Apapun itu, salut dan selamat untuk BPTP atas terselenggaranya event berbasis bisnis dan edukasi ini.

Posting Komentar

0 Komentar